Pelantikan PAW Anggota DPRD, Udin digantikan oleh Wiwin
Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kabupaten Kuningan dengan agenda pelantikan Pengganti Antar Waktu (PAW), bertempat di Ruang Rapat Paripurna, DPRD Kuningan, Selasa (12/11/2024).
Pergantian Antar Waktu ini menyangkut pemberhentian Anggota DPRD Kuningan atas nama H. Udin Kusnaedi, S.E., M.Si yang dilanjutkan oleh Wiwin, M.Pd sisa masa jabatan tahun 2024-2029 Fraksi Partai Amanat Nasional.
Diketahui bahwa H. Udin Kusnaedi mundur dari posisi anggota DPRD Kabupaten Kuningan karena mengikuti kontestasi Pemilihan Kepala Daerah serentak tahun 2024.